Rabu, 15 April 2009

Tugas III E-Business

For a company with which you are familiar with, review the six strategy definition choices!

6 Strategi yang digunakan oleh PT. Trimegah Securities, Tbk adalah :

1.E-Business Channel Priorities

Trimegah Securities, Tbk menggunakan TOS yang disebut dengan Trimegah Online System dimana system ini secara keseluruhan proses transaksi dilakukan secara online. Nasabah melakukan order transaksi di Trim Cyber yang terletak di semua kantor cabang Trimegah dan kemudian orderan ini akan dilanjutkan ke TOS dimana TOS ini sudah online dan connect ke jaringan di BEJ (Bursa Efek Jakarta). Nasabah dapat melakukan trading langsung dari system dan orderan akan langsung ke BEJ tanpa melalui floor trader lagi. Trimegah merupakan intermediary antara nasabah dengan BEJ dimana dalam melakukan orderan saham harus melalui pialang saham. Seluruh proses transaksi didukung dengan system yang berbasiskan internet.

2.Organizational Restructuring and Capabilities

Trimegah Securities, Tbk menggunakan strategi ”Strategic Partnership (mixed) dimana melakukan join dengan Spinnaker (perusahaan Amerika) dan dalam mengembangkan sistemnya melakukan join dengan BEJ sehingga memudahkan nasabah dan nasabah discre dalam melihat harga saham, melakukan order, dll.

3.Business, Service and Revenue Model

Model bisnis mutlak diperlukan bagi sebuah bisnis untuk dapat bertahan dan bersaing dalam industri bisnis. Model bisnis dari Trimegah Securities adalah pelanggan yang masuk ke situs TOS dapat melakukan pencarian dan pemesanan saham melalui saham yang di-open oleh BEJ. Dalam web nya sebelum membeli, pelanggan akan diberikan informasi dan edukasi mengenai harga dari saham dan tinjauan dari bagian research dalam TRIM Harian di TOS. Model bisnis yang dimiliki oleh Trimegah membuat pelanggan merasa nyaman untuk berada pada situs tersebut. Trimegah mengembangkan "search tool" yang interaktif serta mudah digunakan sehingga memungkinkan pelanggan untuk mengkostumisasi pencarian mereka dan secara cepat dapat melakukan pesanan saham sesuai dengan yang mereka inginkan. Dengan model bisnis seperti ini, diharapkan nasabah akan mendapatkan pengalaman yang positif dan informatif selama mereka berbelanja di Trimegah.

4.Marketplace Restructuring

Marketplace, atau yang biasa disebut dengan 'pasar' atau 'tempat berjualan' merupakan tempat dimana pembeli dan penjual barang bertemu. Restrukturisasi marketplace biasanya dilakukan untuk memperluas jangkauan pasar serta untuk memberikan keuntungan kompetitif bagi pihak perusahaan yang melakukan restrukturisasi tersebut. Marketplace restructuring dimaksudkan agar baik pembeli dan penjual produk dapat melakukan transaksi bisnis dengan lebih mudah dan efisien.

5.Market and Product Development Strategy

Strategi yang dapat diterapkan berkaitan dengan pertumbuhan pasar dan pertumbuhan produk. Terdapat 4 pilihan strategi yang berbeda tergantung dari tinggi rendahnya pertumbuhan pasar dan produk, antara lain :

1.Market Development Strategies
2.Diversification Strategies
3.Market Penetration Strategies
4.Product Development Strategies

Trimegah memiliki pertumbuhan pasar yang tinggi disertai dengan pertumbuhan saham yang cepat, sehingga strategi bisnis yang diterapkan adalah Market Penetration Strategies, dimana pada strategi ini perusahaan dituntut untuk mengembangkan market share, pengembangan terhadap customer loyalty (dimana dalam hal ini customer merupakan point penting terhadap kemajuan dan mundurnya suatu perusahaan sekuritas), Pengembangan customer value yaitu dengan mengurangi manajemen investasi fee sehingga nasabah merasa nyaman trading di Trimegah, memberikan dividen bagi para pemegang saham, merangsang keinginan beli dari para nasabah, dll.

6.Positioning and Differentiation Strategies

Untuk membuat strategi yang tepat dalam positioning and differentiation strategies, perusahaan harus mengetahui customer value (brand perception) yang dapat dihitung dengan (product quality*service quality) / (price*fulfilment time). Dengan mengetahui brand perception (misalnya tentang pengetahuan dari nasabah itu sendiri tentang perusahaan- perusahaan yang status open dari BEJ), maka perusahaan dapat membuat strategi positioning dan Differentiation yang sesuai dengan keinginan customer. Dalam hal ini Trimegah melakukan training kepada karyawan-karyawan baru agar dapat menyesuaikan jenis saham dengan keinginan nasabah. TOS dikenal sebuah website yang menyediakan informasi bagi para nasabahnya selain menyediakan harga saham dan tinjauan market yang ada, TOS juga memposisikan diri sebagai pembeli dimana diberikan pendapat-pendapat tentang market yang ada pada saat ini. Dan juga memberikan kesempatan kepada perusahaan-perusahaan lain yang memiliki uang nganggur untuk di lakukan discretionary fund dimana uang nganggur yang dimiliki dapat memiliki nilai bunga yang tinggi dan dapat berlipat ganda dalam waktu yang telah disetujui oleh kedua belah pihak.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar